Wanita yang menggunakan hijab atau pakaian yang tertutup ataupun pakaian
terbuka, sama-sama menarik dipandang mata. Keduanya memiliki dayatarik
sendiri-sendiri, yang memakai pakaian terbukan belum tentu yang paling
menarik begitu juga dengan yang berpakaian tertutup belum tentu tidak
menarik.
Keduanya memiliki pesona sendiri-sendiri, karena daya tarik wanita
itu bukan diukur dari pakaiannya dan tidak akan terhalang oleh
pakaiannya. Karenanya berpakaian seperti appun wanita kalau dasarnya
memang menarik ya tetap menarik dan lagi semua wanita itu pada dasarnya
cantik.
Kalau Soal Menggoda Tentu Wanita Yang Berpakaian Seksi Lebih Menggoda, Tapi Gak Bikin Penasaran
Yang Berhijab Lebih Istimewa Sebab Caranya Menutupi Seluruh Tubuhnya Malah Semakin Membuat Orang Penasaran Padanya
Kata siapa cewek yang berpakaian tertutup longgar seperti baju kebesaran
tidak menarik, justru yang seperti itulah yang membuat mereka tampak
menarik. Membuat pria penasaran ingin melihatnya ketika berpakaian
pas/ketat, semua menjadi semakin penasaran sebab gak semua orang bisa
memiliki kesempatan bisa melihatnya. Apa-apa yang terbungkus itu pasti
bikin penasaran loh 😀
Setertutup Apapun Pakaian Seorang Wanita, Pakaiannya Yang Dikenakannya Tetap Tidak Akan Pernah Mampu Menutupi Innerbeautynya
Tidak perlu berpakaian terbuka jika hanya ingin memperlihatkan
kecantikan yang kamu miliki, karena setertutup apapun pakaianmu tidak
akan pernah mampu menutupi innerbeautymu. Kecantikanmu akan tetap terus
terpancarkan dari dalam dirimu meski pakaianmu setebal karpet.
Cowok Itu Kalau Lihat Cewek Berpakaian Terbuka Pasti Bakalan
Tertartarik Dan Akan Selalu Penasaran Sama Cewek Yang Berpakaian
Tertutup
Begitulah cowok, bakalan selalu tertarik sama cewek yang berpakaian
terbuka, dan itu normal sebagai seorang cowok. Yang tidak normal itu
kalau mereka menjadi aneh-aneh ketika melihat yang begituan. Begitu juga
sebaliknya kalau lihat cewek berhidap selalu penasaran.
Meski Lebih Istimewa Yang Memakai Jilbab Namun Bukan Berarti Yang Memakai Pakaian Terbuka Itu Buruk
Walaupun yang memakaian pakaian tertutup alias berhijab lebih istimewa
itu tidak berarti yang suka berpakaian terbuka sangat buruk. Dan lagi
jangan membandingkan wanita yang berpakaian terbuka dengan yang tertutup
layaknya permen yang terbungkus dan yang tidak terbungkus namun
dikerubuni lalat, karena wanita tidak sama seperti permen dan yang
berpakaian terbuka belum tentu seburuk itu.
Yang Pasti Cewek Yang Berhijab Ataupun Yang Berpakaian Terbuka
Memiliki Tempat Masing-Masing Di Hadapan Dan Di Mata Seorang Cowok
Yang berpakaian terbuka dan tertutup memiliki tempat masing-masing di
hati para cowok. Karena setiap orang akan memiliki pendapat tentang
kecantikan yang bermacam-macam. Akan selalu ada yang menggap bahwa kamu
itu cantik tidak peduli seperti apapun penampilan kamu.[duapah]